Pengembangan Berpikir Komputasional Melalui Pemrograman Dasar Dengan Mit App Inventor

Authors

  • Handri Santoso Universitas Pradita
  • Theresia Herlina Rochadiani Universitas Pradita
  • Hendra MayaTopani Universitas Pradita

Keywords:

berpikir komputasional, pemrograman MIT App Inventor, Industri 4.0

Abstract

Pekerjaan-pekerjaan baru akan muncul sebagai implikasi era Industri 4.0. Pekerjaan baru ini memerlukan keterampilan khusus, salah satunya adalah  kemampuan berpikir komputasional dan juga berkaitan dengan inovasi teknologi seperti pemrograman. Belajar pemrograman, khususnya dengan App Inventor yang dikembangkan oleh MIT, dapat meningkatkan berpikir komputasional. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan pembelajaran pemrograman menggunakan MIT App Inventor pada siswa SMA Pahoa guna meningkatkan berpikir komputasional dan mempersiapkan kompetensi pemrograman yang dibutuhkan dalam pekerjaan-pekerjaan baru yang muncul di era Industri 4.0. Pelaksanaan PkM dilakukan melalui kegiatan ekstrakurikuler pemrograman yang diikuti oleh 40 siswa, meliputi siswa kelas 10, 11, dan 12. Kegiatan yang dilaksanakan dalam 11 kali pertemuan telah berhasil meningkatkan berpikir komputasional berdasar hasil kuesioner yang diberikan setelah kegiatan ekstrakurikuler selesai dilaksanakan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-12-31

How to Cite

Handri Santoso, Theresia Herlina Rochadiani, & MayaTopani, H. (2020). Pengembangan Berpikir Komputasional Melalui Pemrograman Dasar Dengan Mit App Inventor. Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 1-10. Retrieved from https://jurnal.pradita.ac.id/index.php/jpm/article/view/123

Most read articles by the same author(s)